35 Gin Dengan Kandungan Alkohol Tertinggi Di Dunia

Gin adalah minuman alkohol hasil fermentasi dari serealia yang diberi aroma buah dari pohon juniper dan di distilasi. Menurut cara pembuatannya, gin dibagi menjadi dua jenis yaitu, Gin distilasi dan Gin compound.

Gin Distilasi adalah gin hasil distilasi minuman beralkohol rasa tawar (spirit) yang dicampur air, dan diberi aroma buah juniper serta rempah-rempah.

Gin Compound yang memiliki rasa tawar, dicampur air, aroma buah juniper, serta minyak dari rempah-rempah, namun tidak melalui proses distilasi.

Selain minyak dari buah pohon juniper, gin juga dicampur minyak rempah-rempah seperti kulit jeruk, kayu manis, adas manis, akar manis, kapulaga, karawai, dan biji ketumbar.

Gin biasanya tidak diminum langsung, melainkan diminum sebagai koktail atau campuran. Jenis gin yang umum dipakai untuk koktail adalah gin jenis London Dry yang berkadar alkohol tinggi. Gin jenis London Dry diproduksi dari minuman beralkohol rasa tawar yang dicampur dengan rempah-rempah, dan didistilasi ulang.

Mungkin Anda bertanya-tanya, sejak kapan dan siapa penemu Gin sebelum populer seperti saat ini. Nah berikut ini Liquor.id kutip dari Wikipedia mengenai penjelasan Gin.

Gin berasal dari minuman keras asal Belanda yang diciptakan Dr. Franciscus de le Boë atau Dr. Sylvius dari Universitas Leiden pada tahun 1650. Mulanya Dr. Sylvius sedang mencari ide untuk membuat obat dalam dosis yang tepat untuk pasien penyakit ginjal. Ia mencampur minyak dari pohon juniper dengan minuman beralkohol hasil fermentasi serealia. Hasilnya berupa diuretik yang disebutnya “jenewer”. Nama ini sebenarnya berasal dari bahasa Prancis, “genévrier” yang berarti pohon juniper.


INFORMASI: Minyak dari pohon juniper diketahui memiliki khasiat pengobatan, di antaranya penambah nafsu makan, memiliki efek sedatif, dan mengurangi sakit kepala.


Setelah populer di Belanda, jenewer juga menjadi populer di Eropa. Awalnya, tentara Inggris yang membantu Belanda dalam perang 80 tahun pulang ke Inggris dengan membawa jenewer. Julukan yang diberikan tentara Inggris untuk jenewer pada saat itu adalah “Dutch Courage” yang memiliki arti Keberanian Belanda.

Di Inggris jenewer disebut gin (singkatan dari jenewer). Gin semakin dikenal di Inggris setelah William III menjabat sebagai raja Inggris. Ia mengenakan pajak tinggi pada anggur dari Prancis, dan mendorong impor besar-besaran jenewer dari Belanda yang menyebabkan jenewer sangat populer di Inggris.


Sampai saat ini, gin yang paling diminati di hampir seluruh belahan dunia adalah gin yang berasal dari Inggris. Beberapa merek gin yang beredar dipasaran juga sering membawa nama Inggris atau London di kemasan produknya, bahkan ada juga yang menggunakan lambang negara serta simbol bendera Inggris.

Tak hanya dinegara asalnya, gin juga meluas hingga ke benua lain termasuk Asia yang meliputi Indonesia. Brand gin yang terkenal di tanah air kita adalah Gilbeys’s, Bombay Saphire, Beefeather, Hendrick’s, Bols, dan Gordon’s. Kesemuanya hampir sama, yaitu memiliki kandungan alkohol lebih dari 40% yang artinya sudah termasuk minuman beralkohol tinggi (golongan C). Jika kandungan alkohol dirasa lebih dari 50%, produsen gin akan memberikan tanda dengan teks pada label kemasan yang bertuliskan “Strength” dalam arti kuat atau cepat memabukkan.

Diperkirakan gin biasanya memiliki kandungan alkohol antara 35% hingga 50%. Namun segelintir perusahaan minuman keras berhasil membuatnya lebih dari itu, bahkan ada yang mencapai 80% wow!

Berikut ini adalah 35 Gin Dengan Kandungan Alkohol Tertinggi Di Dunia yang masih diproduksi dan beredar.



1. Strane Ultra Uncut

Kandungan Alkohol : 82%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $52 (Rp 750.000)


2. Strane Uncut

Kandungan Alkohol : 76%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $79 Rp (1.135.000)


3. Blackwoods 2017

Kandungan Alkohol : 60%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar :$41 (Rp 590.000)


4. Hidden Curiosities

Kandungan Alkohol : 59%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $59 (Rp 840.000)

5. Four Pillars

Kandungan Alkohol : 58%
Negara Asal : Australia
Harga Pasar : $66 (Rp 950.000)


6. West Winds

Kandungan Alkohol : 58%
Negara Asal : Australia
Harga Pasar : $71 (Rp 1.020.000)


7. Strane

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $67 (Rp 965.000)


8. Bathtub

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $53 (Rp 765.000)


9. Edinburgh Cannonball

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar :$48 (Rp 690.000)


10. Darnley’s

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar : $52 (Rp 750.000)


11. Elephant

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Jerman
Harga Pasar : $46 (Rp 660.000)


12. Herno

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $51 (Rp 735.000)


13. HMS Victory

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $58 (Rp 835.000)


14. HVEN

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $53 (Rp 765.000)


15. Kew Organic Gin

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $52 (Rp 750.000)


16. NB Gin

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar : $26 (Rp 375.000)


17. Nelson’s

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $85 (Rp 1.225.000)


18. Perry’s Tot

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Amerika Serikat
Harga Pasar : $62 (Rp 890.000)


19. Pickering’s

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar : $64 (Rp 920.000)


20. Plymouth

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $51 (Rp 735.000)


21. Portobello Road

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $32 (Rp 460.000)


22. Revenge Gin

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Italia
Harga Pasar : $79 (Rp 1.135.000)


23. Rock Rose

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar : $54 (Rp 780.000)


24. Scapegrace

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Selandia Baru
Harga Pasar : $72 (Rp 1.035.000)


25. Sherlock and Sons

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $53 (Rp 765.000)


26. Sipsmith

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $53 (Rp 765.000)


27. Tarquin’s

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $30 (Rp 430.000)


28. Whittaker’s

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $40 (Rp 575.000)


29. Wrecking Coast

Kandungan Alkohol : 57%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $59 (Rp 850.000)


30. Strane Oaked Gin

Kandungan Alkohol : 55%
Negara Asal : Swedia
Harga Pasar : $67 (Rp 965.000)


31. Old RAJ

Kandungan Alkohol : 55%
Negara Asal : Skotlandia
Harga Pasar : $40 (Rp 575.000)


32. KINOBI

Kandungan Alkohol : 54%
Negara Asal : Jepang
Harga Pasar : $74 (Rp 1.065.000)


33. Fords

Kandungan Alkohol : 54%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $50 (Rp 720.000)


34. Bimber

Kandungan Alkohol : 51%
Negara Asal : Inggris
Harga Pasar : $50 (Rp 720.000)


35. Kalevala

Kandungan Alkohol : 50% Negara Asal : Finlandia Harga Pasar : $39 (Rp 560.000)


Bagi Anda yang gemar dengan minuman beralkohol dan sering datang ke bar mungkin sudah tidak asing dengan beberapa brand gin diatas ya. Memang beberapa merek tersedia di cafe, bar, maupun tempat-tempat kongkow malam, namun hanya untuk dijadikan koktail. Biasanya botol gin dengan kadar alkohol 50% keatas hanya dipajang dan tidak dijual.

Btw, adakah dari ke 35 gin dengan alkohol tertinggi diatas yang sudah pernah Anda coba?